Pembukaan Pelaksanaan Bedah rumah Pemerintah kota Batu Bersama Divif 2 KOSTRAD Tahun 2014



Batu - Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Bambang Haryanto membuka secara resmi pelaksanaan bedah rumah Pemerintah Kota Batu bersama Divif 2 Kostrad tahun 2014 di lapangan Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji, Selasa (23/9). Hadir dalam acara pembukaan bedah rumah ini Walikota Batu Eddy Rumpoko, Wakil Walikota Batu Punjul Santoso, Forkompinda Kota Batu, Para Kepala SKPD Kota Batu, dan Anggota TNI Divif 2 Kostrad Singosari serta perangkat Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji. 

Dalam kesempatan itu Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Bambang Haryanto mengatakan bahwa kegiatan bhakti sosial yang diselenggarakan kali ini merupakan implementasi dari pelaksanaan nota kesepahaman antara Divisi Infanteri 2 Kostrad dengan Pemerintah Kota Batu dalam bidang perbaikan / renovasi rumah tidak layak huni guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Wilayah Kota Batu. 

”Kostrad menyambut baik permintaan kerjasama yang positif ini dan dalam hal ini Divisi Infanteri 2 Kostrad melibatkan 304 personel guna menyukseskan pelaksanaan kegiatan bhakti sosial tersebut,” kata Pangdiv. Dengan diwujudkannya kegiatan bhakti sosial ini diharapkan dapat memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat, sehingga tercapainya tugas pokok TNI AD dalam melaksanakan pemberdayaan wilayah pertahanan matra darat. 

Sesuai dengan data di Bagian Kesejahteraan Rakyat sebanyak 289 unit rumah di Kota Batu yang akan di bedah selama tahun 2014 dengan 8 tahap pelaksanaan tiap tahap 37 unit rumah yang akan dibedah yang pengerjaan yang dilakukan oleh anggota TNI Divisi Infanteri 2 Kostrad. “Tahap pertama ini pendaftaran atau pembukaan rekening untuk pencairan dana Rp.34,6 juta untuk program bedah rumah ke masing-masing pemilik rumah tersebut,”ujar Teguh Kabag Kesra Kota Batu. (hadi/udha)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar